PURWAKARTA, garisjabar.com- Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, melakukan rotasi dan melantik 24 pejabat yang terdiri dari pimpinan tinggi pratama, administrator, pengawas, dan fungsional, di lingkungan Pemerintah di Bale Nagri Pemkab Purwakarta.
Sementara rotasi mutasi yang biasa dilakukan oleh Pemerintah bertujuan untuk mengembangkan dan memajukan Kabupaten Purwakarta.
Para pejabat yang dilantik harus bisa cepat beradaptasi dan tancap gas dengan tugas pokoknya masing-masing.
Menurut Kabid SDM Deni Gusdian, pelantikan pejabat yang baru dilantik berlangsung pada Jumat (10/03/2023) pagi, di Bale Nagri Pemkab Purwakarta.
Menurutnya, pejabat yang baru dilantik ini, adalah pejabat pimpinan pratama, pejabat administrator, pejabat pengawas dan pejabat fungsional dan pejabat tambahan sebagai kepala puskesmas.
Namun jumlah pejabat pratama yang dilantik sebanyak 6 orang ini, merupakan hasil uji kompetensi telah melaksanakan pada tanggal 24 Febuari 2023 di Plaza Hotel.
Selain itu, ada 6 pejabat administrator yang dilantik, dan 11 orang pejabat pengawas dan juga 1 oran pejabat fungsional.
“Jadi total semuanya ada 18 pejabat,” kata Deni.
Deni mengatakan, dan tujuannya adalah untuk mengisi kekosongan jabatan administratif dan jabatan pengawas yang di tinggal pensiun dan di tinggal promosi sebelumnya.
“Seperti yang kita ketahui bersama dua kali pelantikan kemarin Desember dan Febuari itu, kita tidak melaksanakan promosi, hanya ada penetapan SOTK baru,”ujarnya.
Seperti di sampaikan Bupati Anne Ratna Mustika, menekankan bahwa sejak 31 Desember 2021, sesuai instruksi Presiden melalui Kementerian pemberdayaan aparatur negara. Hal ini, mulai dari Kementerian sampai pemerintah daerah harus merampingkan Birokrasi.
Pada tanggal 31 Desember 2021, Pemerintah Kabupaten Purwakarta telah memangkas 310 jabatan pengawas eselon IV. Namun, masih banyak elemen-elemen masyarakat yang belum mengetahui tentang hal tersebut.”Di anggapnya yang di dinas dan badan itu masih eselon IV, padahal sudah hilang,”kata Deni.
Deni menyampaikan, yang masih terdapat eselon IV itu, ada di Dinas Perhubungan, Dinas Pendidikan, Satuan Polisi Pamong Praja, Badan Pendapatan Daerah, dan Badan Keuangan Aset Daerah.
Hal itu ia tekankan karena Kabupaten Purwakarta masih banyak pekerjaan yang belum diselesaikan.
Ia juga memohon agar pejabat yang dilantik dapat mengemban tugasnya dengan amanah. (Dni)