PURWAKARTA, garisjabar.com- Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) memulai Pengecekan atau investigasi terkait kecelakaan yang terjadi di Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), tepatnya di Interchange KM 72 Exit Tol Cikampek, Kabupaten Purwakarta.
Akibat diduga Sopir Bus Handoyo mengalami kelalaian yang terjadi di Exit Tol Cikampek, pada Jumat (15/12/2023) sore.
Ketua Tim Investigasi KNKT Laksono menyampaikan, ini dilakukan untuk mengumpulkan data lapangan terkait prasarana jalan.
“Kami mengambil data-data faktual aja, dan nanti temuan-temuan ini masih di kumpulkan dan di inventarisir baru di analisa,”kata Laksono. Minggu (17/12/2023).
Menurutnya, belum bisa pastikan mana yang salah dan apa yang rusak belum bisa ditentukan. Namun, kami dengan tim untuk mengumpulkan mengambil data-data termasuk pengereman, suspensi, kemudi dan lain-lain.
Bahkan Tim Investigasi KNKT setelah melihat data dan kondisi prasarana jalan, sudah dilakukannya baik tikungan juga rambu-rambu serta pengukuran lebar dan bahu jalan, tingkat kemiringan, serta analisa jarak pandang.
Laksono mengatakan, data-data faktual yang dikumpulkan tersebut selanjutnya akan dianalisa tim ahli.
“Aturan kita paling lama sebelas bulan, untuk dilaporkan ke stakeholder, tetapi kalau datanya sudah lengkap bisa lebih cepat,”ucapnya. (Rsd)