Anne Ratna Mustika Raih Suara Terbanyak di Pileg 2024 DPRD Provinsi

oleh -712 Dilihat

PURWAKARTA, garisjabar.com- Anne Ratna Mustika lolos di Pemilihan anggota legislatif (Pileg) DPRD Provinsi Jawa Barat dalam Pemilu 2024 menjadi suara tuhan.

Anne Ratna Mustika untuk sementara peroleh 84.854 suara. Wanita Kelahiran Cianjur 28 Januari 1982.

Peta persaingan caleg DPRD Provinsi Jawa Barat dari dapil Jawa Barat 10 semakin sengit. Yang menarik, ada caleg wanita yang mendulang suara cukup banyak di Purwakarta dan Karawang. Bahkan salah satunya sejauh ini ada yang menjadi peraih suara terbanyak.

Wanita itu begitu ‘perkasa’ meraih suara dan berpeluang lolos jadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat adalah Anne Ratna Mustika. yang meraih suara 84.854 suara. Suara yang diraihnya tersebut baru diperoleh dari Purwakarta sementara dari Kabupaten Karawang masih dalam proses penghitungan di KPU Karawang.

Anne Ratna Mustika sebagai Ketua DPD Golkar Purwakarta yang kerap disapa Ambu Anne ini merasa bersyukur atas perolehan suara yang diraihnya dalam Pileg 2024 ini.

“Alhamdulillah Mudah mudahan bisa menjalankan amanah sesuai harapan masyarakat,”kata Anne Ratna Mustika, Senin (4/3/2025/4).

Ambu Anne juga menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada masyarakat Purwakarta dan Karawang yang telah mempercayai dan memilih baik dirinya sendiri maupun partai Golkar.

Berikut Daftar lima caleg DPRD Jabar peraih suara terbanyak di Dapil Jabar 10:

1. Hj. ANNE RATNA MUSTIKA, S.E.: 67.736 (Golkar)

2. GINA FADLIA SWARA, S.E., M.M.: 44.048 (Gerindra)

3. MAULA AKBAR MULYADI PUTRA, S.I.Pol.: 33.999 (Gerindra)

4. JENAL ARIPIN: 33.622 (Demokrat)

5. ABANG IJO HAPIDIN: 27.837 (Nasdem) (Rsd)