BNN Gerebek Gudang Beras Dijadikan Penyimpanan Sabu

oleh -230 Dilihat

 

Garsijabar.com– Badan Narkotika Nasional (BNN) melakukan Pengerebekan sebuah ruko yang terletak di Jalan Prabu Siliwangi, RT 05 RW 13 No.94 Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang yang merupakan agen beras ternyata menyita perhatian masyarakat. Rabu (29/7/2020).

Namun, ruko tersebut baru saja beroperasi tiga hari belakangan ini sebelumnya Selasa sore digerebek petugas BNN yang dipimpin Deputi Bidang Pemberantasan BNN, Irjen Pol Arman Depari.

“Iya ruko beras ini baru tiga hari terakhir langsung digerebek Polisi,” ujar Ahmmad (34) warga sekitar, Selasa (28/7/2020).

Ahmmad (34) mengatakan, ruko yang gerebek BNN selasa sore itu memang tertutup dengan lingkungan sekitar. Bahkan informasi yang didapatkan pemilik agen tersebut berasal dari Sumatera.

“Yang punya katanya orang Sumatera, tapi saya tidak tau dari Sumatera mana. Barang yang dipasok dalam gudang itu, berasal dari Sumatera,” kata Ahmmad.

Namun sebelum, BNN Pusat menggerebek sebuah ruko yang merupakan agen beras. Saat itu, BNN berhasil menyita 50 karung berisi narkoba jenis sabu yang dalam setiap karungnya sendiri ada 4 paket sabu seberat 1 kg. Namun, pengeberekan itu berhasil menyita kurang lebih 200 kg Sabu dengan mengamankan 6 orang yang diduga pelaku tersebut. (Rht)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *