Anne Ratna Mustika Berikan ke Masyarakat Pemahaman Kertas Surat Suara Saat Pencoblosan

oleh -106 Dilihat

PURWAKARTA, garisjabar.com- Partai Golkar Kabupaten Purwakarta, kembali melakukan kampanye di wilayah daerah pemilihan tiga (Kecamatan Pasawahan, Wanayasa, Kiarapedes dan Kecamatan Pondok Salam).

Salah satu tempat yang dikunjungi adalah Desa Sawah kulon Pasawahan dimana tempat ini Ambu Anne pernah tinggal.

Ketua DPD Golkar Kabupaten Purwakarta, Anne Ratna Mustika mengatakan, Partai Golkar Purwakarta berkomitmen untuk mendekatkan diri dan aktif berinteraksi dengan masyarakat.

Selain mempromosikan program, kegiatan ini juga memberikan perhatian khusus pada proses pemilihan, termasuk pemahaman mengenai kertas surat suara.

“Dalam kegiatan ini kami lebih mengingatkan kepada masyarakat dari cara memilih, kertas surat suara seperti apa. Kemudian juga memperkenalkan kepada masyarakat para caleg khususnya caleg yang ada di Dapil 3 untuk caleg DPRD Kabupaten Purwakarta.”Kata Anne Ratna Mustika, Kamis (18/1/2024).

Ambu Anne demikian biasa dipanggil, mengajak masyarakat untuk melihat bagaimana kinerja caleg yang berasal dari Partai Golkar bekerja. Jika kinerjanya dianggap bagus oleh masyarakat, Ambu Anne mengharapkan caleg tersebut wajib dipilih.

Ambu Anne, juga berharap agar pemilu berjalan dengan lancar dan berkualitas, sambil menyebutkan bahwa berbeda pendapat dalam pemilihan adalah sesuatu yang biasa dalam sistem demokrasi.

Anne Ratna Mustika, menyampaikan harapannya bahwa kegiatan kampanye ini akan berkontribusi positif terhadap peningkatan elektabilitas Partai Golkar di wilayah Kabupaten Purwakarta.

“Dengan menghadirkan caleg-caleg yang berkualitas dan kompeten, diharapkan masyarakat akan semakin percaya dan memilih Partai Golkar sebagai representasi kepentingan mereka di tingkat legislatif.”ujar Anne.

Kehadiran Ambu Anne Ratna Mustika di Desa Sawah Kulon mendapat perhatian warga. Pasalnya, Desa Sawah Kulon merupakan salah satu tempat yang pernah ditinggali Ambu Anne Ratna Mustika.

Saat bersilaturahmi dengan warga di Dapil 3, Ketua DPD Golkar juga didampingi Ketua Harian DPD Golkar, Lalam Martakusuma, Ketua DPRD Purwakarta,Ahmad Sanusi, adapun Para Celeg partai Golkar Dapil 3, Dian Kencana,Lina Nur Sylvia Lestari, Kamal S.S, Rosi Desshara Shabira,Habib Samsul Bahri,Andi Prasetyadi, Yahya Anshari dan Nendi yang merupakan
Ketua PK Pasawahan. (Rsd)