PURWAKARTA, garisjabar.com- Warga Kampung Cianten, Desa Citamiang, Kecamatan Maniis, Kabupaten Purwakarta, keluhkan soal bantuan sosial (Bansos) banyaknya bantuan yang diberikan tidak tepat sasaran pada warga.
Banyak warga yang kemampuan ekonominya baik malah mendapatkan paket bansos. Sehingga, warga yang tidak mampu tidak mendapatkan bantuan.
Iis (42) warga Desa Citamiang menyampaikan, bahkan kelurga Rt itu sendiri mendapatkan bantuan. Sementara yang tidak mampu tidak mendapatkan.
“(Imahna oge tralis, pake parabola di ac, emasna rentek) rumahnya juga tralis pasang parabola dan di AC, orangnya pake emas banyak,”kata Iis warga setempat. Kamis (04/05/2023).
Hendra (47) warga setempat Rt 07/15 kampung Cianten menambahkan, bantuan tersebut yang tidak sesuai dengan sasaran seharusnya dievaluasi dari RT dan RW. Sebab RT dan RW bertugas mendata warganya itu sendiri.
“Iya salah sasaran tentunya harus dievaluasi validasinya dari RT dan RW. Kita berharap RT dan RW yang paling tahu kondisi warganya,”ujar Hendra.
Hendra meminta masyarakat inisiatif untuk mengembalikan bansos yang telah didapatnya jika memang merasa mampu. Sehingga bansos tersebut dapat diserahkan ke warga yang lebih membutuhkan. (Rsd)