PURWAKARTA, garisjabar.com- DPD Golkar Purwakarta menjalin silaturahmi dengan warga di daerah pemilihan (dapil) 1 Purwakarta melalui kegiatan Mancing. Namun kegiatan tersebut menggelar lomba mancing untuk menyerap aspirasi dari warga. Sabtu (27/1/2024).
Berbagai upaya dilakukan DPD Golkar Kabupaten Purwakarta untuk menyambung silaturahmi dengan warga, salah satunya dengan kegiatan mancing yang dilakukan di daerah pemilihan (dapil)1 Purwakarta.
Tak hanya lomba mancing, DPD Golkar juga menyampaikan berbagai program unggulan yang pro Rakyat yang diantaranya program BPJS Kesehatan bagi warga Purwakarta.
Dayat salah seorang peserta mancing mengatakan, mendukung segala wadah untuk mempererat tali persaudaraan antar warga, dan sambil mendengarkan program-program yang disampaikan DPD Golkar.
“Kita bisa mengenal siapa calon wakil kita untuk di DPRD Provinsi kami siap mendukung Ambu Anne dan untuk di DPRD Purwakarta ada Ibu Nina,”kata Dayat. Jumat (26/1/2024).
Kegiatan acara lomba mancing diselenggarakan setelah sholat Jumat, sekitar 40 kilo gram ikan Mas disediakan oleh panitia. (Rsd)