Garisjabar.com- Pengamat Politik Arif Nurul Imam menilai pemerintah terlalu lamban dalam menangani virus corona atau Covid-19 ini. Sehingga, desakkan dari Ketua DPR RI Puan Maharani terhadap pemerintah untuk segera membentuk Satgas Corona tidak digubris sama sekali. Jum’at (13/3/2020).
“Ya bisa jadi demikian, karena respons pemerintah termasuk lambat dalam antisipasi,” ujarnya kepada wartawan, Kamis (12/3/2020).
Namun itu, Kata dia, wabah corona kian hari makin meluas di Indonesia. Seperti, desakkan pimpinan DPR RI untuk membentuk Satgas Corona menjadi sangat krusial.
Lanjut Ia, belum lagi soal koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah yang kerap terjadi miskomunikasi dalam hal ini.
“Ya satu pintu terkoordinasi tim penanganan corona,” ucapnya. (Rht)